Sabtu, H / 18 Mei 2024

Asmaul Husna, Ary Ginanjar Titipkan Ini untuk 300 Orang Via Facebook

Rabu 11 Nov 2020 08:32 WIB

Reporter :Endah Diva Qaniaputri

Dr. (H.C) Ary Ginanjar Agustian

Foto: dok. ESQ

ESQNews.id, JAKARTA - "Kebahagiaan yang kalian rasakan saat bulan madu, duduk di pelaminan, menggendong anak pertama dan keindahan lainnya yang ada di dunia ini. Kemudian dikalikan sejuta, milyaran, triliunan dan dikumpulkan menjadi satu, itu pun gak akan cukup untuk merasakan kenikmatan Asmaul husna," demikian yang disampaikan oleh Dr. (H.C) Ary Ginanjar Agustian (CEO ESQ Group) dalam Kajian Asmaul Husna pada Rabu (11/11/2020) pukul 05.20-06.30 WIB Live by Facebook (fb) dan Zoom. 

Kurang lebih ada 300 orang dari penjuru Bumi Pertiwi yang hadir dalam platform FB bahkan dari negara tetangga sekalipun. 

Pria yang dijuluki sebagai sosok 4 in 1 (educator, author, motivator, entrepreneur) itu menitipkan pesan kepada para peserta webinar terkait 99 sifat-sifat Allah SWT yakni Asmaul Husna. 

<more>

"Saya titip ini kepada bapak dan ibu, agar senantiasa selalu minta apapun kepada Allah SWT. Supaya hati kita ini mencintai Allah dan Allah pun mencintai kita. Kita berserah bahwa tak ada keinginan yang melebihi untuk mendapatkan Cinta-Nya," lanjutnya sambil terisak dan menangis.

Ary memimpin pembacaan sholawat dan doa bersama sebagai acara penutupnya. Berharap semua Asma Allah SWT melekat di dalam hati kita semua. Apalagi ditambah adanya Pandemi COVID-19 saat ini, ia berharap bisa meningkatkan keimanan kita kepada Allah SWT. 

"Ya Rabbi jadikanlah hati orang-orang yang hadir di forum ini senantiasa mencintai-Mu melebihi apapun. Perlihatkan AsmaMu dan buka hatinya. Ya Allah semoga adanya persoalan yang sedang kami hadapi ini menjadikan keimanan kami bertambah. Membuat hati kami mendekat kepadaMu, Aamiin," tutupnya. 

Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA