Selasa, H / 21 Mei 2024

Peluncuran Aplikasi E-Learning (ESQ Digi World) untuk 1000 ASN Pemkab Purworejo Disaksikan oleh Bupati Purworejo

Selasa 11 Oct 2022 17:00 WIB

Reporter :EDQP

Potret Saat Acara Berlangsung

Foto: dok. ESQ

ESQNews.id, JAKARTA – Teknologi terus berkembang pesat, jika tidak adaptif dan inovatif maka akan tergerus zaman. Untuk itu, BKPSDM Pemkab Purworejo berusaha untuk selalu melek terkait dunia digitalisasi.

 

Bupati Purworejo Agus Bastian, SE, MM hadir dalam acara Sosialisasi Core Values ASN BerAKHLAK serta melaunching aplikasi pembelajaran secara digital (E-Learning) pada tanggal 7 Oktober di The Grand Ballroom Eastpac Hotel, Yogyakarta.

 

Bupati ditemani oleh Drs. Said Romadhon, MM (Sekda Purworejo), Fithri Edi Nugroho, SE, MM (Kepala BKPSDM Purworejo).

 

Dalam kesempatannya, BKPSDM Pemkab Purworejo bersinergi dengan ESQ Digi World. ESQ Digi World adalah sebuah training yang bisa didapatkan secara online. Tak hanya menyuguhkan ilmu, teknik, dan praktik dari training yang eksis di ESQ. Namun, bisa mendapatkan sensasi training sungguhan dalam sebuah genggaman.


 

“Sebagai tahap awal ini, ESQ Digi World kami persembahkan kepadaa 1000 ASN. Sehingga mereka bisa mengakses langsung video pembelajaran dengan mudah dan praktis melalui smartphone masing masing,” kata Agus.

 

Di aplikasi E-Learning tersebut, peserta akan mendapatkan 11 video tentang implementasi BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif) yang akan langsung disampaikan oleh Founder ESQ Group, Dr. (H.C) Ary Ginanjar Agustian.

 

“Hal ini mengingat akan pentingnya peningkatan kompetensi para ASN dalam menghadapi era industry 4.0 dan beradaptasi pada lingkungan social masyarakat 5.0,” sambungnya.


<more>

 

Dikatakan, saat ini, bangsa Indonesia masih terus beradaptasi dengan era Revolusi Industri 4.0. Belum selesai semua perkembangannya, lahirlah sebuah konsep baru yang disebut Society 5.0, yakni masyarakat yang dapat menyelesaikan berbagai tantangan dan permasalahan sosial dengan memanfaatkan berbagai inovasi yang lahir di era Revolusi Industri 4.0.

 

“Banyak tantangan yang akan dihadapi di era society 5.0, sehingga kita harus mempersiapkan banyak hal. Termasuk meningkatkan daya saing kita baik nasional maupun regional,” tandasnya. 

 


 

Dari pihak ESQ yang hadir diwakili oleh Novriza. A.P dan Agus Wiyono (trainer ESQ).

 

Novriza mengatakan bahwa, “Ibarat sebuah bibit akan bisa tumbuh menjadi bunga yang indah ketika hidup di tanah yang gembur dan dirawat dengan baik. Begitu pun BerAKHLAK akan mampu hidup dihati para ASN yang penuh dengan ketulusan. Karena telah menemukan makna yang tertinggi atas tujuannya bekerja di Pemda Purworejo.”


 

Acara dilanjutkan dengan peresmian launching 1.000 ASN BerAKHLAK oleh Bupati Purworejo. Guna mewujudkan hal tersebut, Bupati Purworejo dan sejumlah Kepala Perangkat Daerah menandatangani komitmen bersama.


Adapun Kepala Perangkat Daerah yang mewakili yaitu Sekretaris Daerah Kabupaten Purworejo, Inspektur, Kepala Badan Penanggulangan Bencara Daerah, Kepala Dinas Kesehatan dan Camat Loano.


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA