Selasa, H / 14 Mei 2024

Tentang Air Zamzam yang Tak Banyak Orang Tahu, Selengkapnya di Buku Said Muhammad Bakdasy (2)

Jumat 11 Jun 2021 10:11 WIB

Reporter :Endah Diva Qaniaputri

Zaidul Akbar, Dokter sekaligus Ahli Herbal

Foto: Instagram

Imam Ibnu Arabi Al Maliki meminum zamzam dengan niat agar mendapat tambahan ilmu dan kekuatan iman. Ibnu Hajar Al Asqalani meminum air zamzam dengan niat agar Allah memberinya kemampuan menghafal hadits. Dan di haji berikutnya beliau meminta agar diberi kemampuan lebih tinggi. Ia juga meminta kepada Allah agar diberi kemampuan berfatwa seperti Syekh As Siraj Al Bulqini dan semuanya didapatkan Ibnu Hajar Al Asqalani.


Imam As Suyuthi meminum zamzam dengan niat agar bisa seperti Ibnu Hajar dalam bidang fikih dan ulama-ulama tersebut mendapatkannya.


Imam Taqiyudin Alfasi menyebutkan bahwa Ahmad bin Abdullah Asy Syarifi seorang tukang sapu di masjidil haram pernah meminum air zamzam untuk mengobati kebutaan di matanya dan ternyata ia mendapatkan kesembuhan dari Allah melalui air zamzam tersebut.


Ibnu Qutaibah berkata, “Aku pernah berhaji dan di antaranya terkena stroke, aku melihatnya sembuh dari stroke dan bertawaf, lalu aku bertanya “Bagaimana engkau sembuh dari sakitmu?” Aku datang ke sumur zamzam di atas sebuah wadah aku menulis … (lengkapnya ada di buku 23 Rahasia yang tak pernah diceritakan tentang keutamaan zamzam oleh Said Muhammad Bakdasy, baca di sana ya).


<more>


Adapun adab dalam meminum air zamzam yakni menghadap kiblat, minum dalam 3x tarikan nafas, membaca basmallah, membaca hamdalah setelahnya, menggunakan tangan kanan, MINUM SAMPAI KENYANG, berdoa sebelum minum zamzam (saat minum zamzam adalah waktu yang mustajab berdoa) berdoa apapun kepada Allah dengan wasilah zamzam.


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA