Selasa, H / 14 Mei 2024

Gratis! ESQ Berikan 2 Undangan Training kepada Kampus se-Indonesia

Selasa 21 Jul 2020 14:31 WIB

Reporter :Endah Diva Qaniaputri

Ary Ginanjar Agustian

Foto: dok. ESQ

ESQNews.id, JAKARTA – Kita senantiasa mempersiapkan diri dalam pandemi Covid-19. Untuk mengganti shock breaker dari sisi mental. Kita harus tingkatkan cc silender jiwanya, rangkul tantangan, hadapi ketidakpastian dan keluarlah menjadi pemenang. Kurang lebih itulah isi penggalan di Instagram @ary.ginanjar.


Generasi 2020 adalah generasi yang kita canangkan yaitu pembentukan karakter 7 Budi Utama. Jujur, tanggungjawab, disiplin, visioner, kerjasama, adil, dan peduli.


Insya Allah Ary Ginanjar Agustian bersama keluarga besar ESQ akan melaksanakan pencanangannya 12-13 Desember 2020.


“Jadi para peserta yang ada di webinar kali ini saya undang gratis. Satu kampus satu orang. Semuanya millenial. 25 ribu orang, kita akan pecahkan dunia. Supaya kita mampu membangun SDM sesuai agility. Memiliki jiwa visioner dan inovatif,” terang Ary saat webinar bersama Fasli Jalal dan para pimpinan kampus se-Indonesia terkait kampus yang bertransisi.


<more>


Di event The Amazing You 2020, bersifat duniawi. Tentang bagaimana melatih mental, membangun  impian, cita-cita, menjadi calon pemimpin Indonesia 2045, dan lainnya.


Ary Ginanjar mengajak hampir 500 orang dan menerima respon positif. Mereka setuju dan minat bergabung, kumpul bersama para Menteri. Termasuk Nadiem Makarim dan Erick Tohir.




Selain undangan gratis Amazing You 2020. Adapula undangan gratis di Training ESQ New Chapter. Berlaku 1 kampus 1 perwakilan. Diselenggarakan tanggal 15-16 Agustus 2020.


Training yang bersifat spiritualitas. Kita semua akan menemukan yang namanya Grand Why.


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA