Minggu, H / 09 Februari 2025

Game Online Menyebabkan Gangguan Saraf? Ini Kata Remaja di Aceh

Kamis 18 Mar 2021 16:06 WIB

Reporter :Endah Diva Qaniaputri

Ilustrasi

Foto: schoolzone.com

ESQNews.id, JAKARTA – Di masa pandemic ini, game online semakin menambah minat bagi yang memainkannya. Dengan alasan karena sedang ‘di rumah saja.’ Akhirnya bisa membuat candu bagi sang pemakai.

 

Baru-baru ini, Indonesia digemparkan berita viral dengan salah satu judul ‘Klarifikasi Remaja di Aceh yang diduga Gangguan Saraf Akibat Game Online’ yang diunggah oleh viral no. 1 pada Rabu (17/3/2021) dengan jumlah 84,911 views.

 

Nampak seorang remaja mengenakan kaos berwarna merah di sebuah video yang bersumber dari Youtube Apakatee itu angkat bicara. Ia menjelaskan bahwa dia sakit bukan karena game online. Game online itu hanya konten baginya.

 


<more>


"Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarkatuh, sekarang saya mau kasih informasi kepada kawan2 semua, bahwa saya sakit bukan gara2 main chip domino/game online," ujar pria tersebut di awal video menggunakan bahasa daerah Aceh.

 

Ia mengatakan bahwa banyak warganet yang keliru tentang dirinya. Ia diduga mengalami penyakit roh (atau 'penyakit setan' dalam bahasa aceh 'meurampot').


"Jadi saya harap pada rekan-rekan semua, di hapus saja video saya yang dinyatakan korban game online," harapnya.


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA