Senin, H / 13 Mei 2024

Dibalik Maulid Nabi Muhammad, Ini Kata Ary Ginanjar Agustian!

Selasa 19 Oct 2021 11:20 WIB

Reporter :Endah Diva Qaniaputri

Illustrasi

Foto: dok. ESQ

ESQNews.id, JAKARTA – “Barangsiapa yang bershalawat kepadaku sekali saja, maka Allah akan bershalawat kepadanya 10x. Terampuni sepuluh kesalahannya. Dan derajatnya dinaikkan sepuluh derajat.” (Shahih An-Nasai 1296, Shahih oleh al-Albani Rahimatullah)

 

Tanggal 12 Rabi’ul Awal telah menjadi salah satu hari istimewa bagi kaum muslimin. Hari ini diperingati sebagai hari kelahiran Nabi akhir zaman, sang pembawa risalah penyempurna, Nabi agung Muhammad shallallahu alaihi wa ‘alaa alihi wa sahbihi wa sallam.

 

Perayaan bisa dilakukan dengan berbagai acara dari mulai pengajian dan dzikir jamaah sampai permainan dan perlombaan digelar untuk memeriahkan peringatan hari yang dianggap istimewa ini.



 

Sama halnya dengan Ary Ginanjar Agustian (Founder ESQ Group) turut memperingati hari Maulid Nabi Muhammad SAW dengan menuliskan sesuatu di akun pribadinya @ary.ginanjar, yakni:

 

Tepat di tanggal 12 Rabiul Awal, seorang manusia lahir membawa tanda kenabian. Beliau ditakdirkan membentuk peradaban dengan perangai dan akhlaknya yang mulia. Satu-satunya manusia yang sempurna ini menyampaikan sebuah ajaran yang hingga kini kita yakini kebenarannya.


Rasulullah, sampai akhir hayatnya menunjukkan cinta kepada kita dengan menyebut, "ummatii.. ummatii.. ummatii.."

 

Perjuangan kita meneruskan kebaikan beliau tentu tak seberat ketika dulu beliau harus berperang dengan jiwa dan raga. Yang kita perlukan hanya keteguhan dan ketangkasan menghadapi banyak perubahan dunia. Namun tetap, misi membentuk peradaban mulia harus kita lanjutkan selamanya.


<more>

 

Ya Rasulullah, rindu kami tak terkira padamu. Hari lahirmu hingga kini kami kenang sebagai hari perubahan dahsyat bagi seluruh umat. Semoga tetap teguh hati kami meneruskan cinta dan kasihmu.

 

Selamat memaknai Maulid Nabi 1443.


Salam ESQ Group


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA