Selasa, H / 14 Mei 2024

Anies: HijrahFest Pendorong Rasa Damai Ibukota

Jumat 24 May 2019 14:11 WIB

Reporter :Redaksi

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan

Foto: ESQ Media

ESQNews.id, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memberikan apresiasi yang tinggi kepada penyelenggara HijrahFest. Anies mengatakan, apa yang dikerjakan oleh komunitas Hijrah tersebut menjadi pendorong rasa damai hadir kembali di Ibukota Jakarta.


"Ada satu hal yang unik di sini, bahwa HijrahFest menjadi salah satu pendorong rasa damai di ibukota," ujar dia saat memberikan pidato pembuka acara HijrahFest di Senayan JCC, Jakarta, Jumat (24/5).


Anies mengatakan, keunikan tersebut juga terlihat dari jamaah yang datang ke sini yang tidak semata-mata berorientasi pada materi, melainkan pada penumbuhan aspek spiritual.


"Saya berharap yang hadir di sini bisa sebarkan pengalaman ini sehingga ketika ada yang membaca apa yang anda tulis merasa sayang tidak datang," jelas dia.


Ketua Panitia HijrahFest, Arie Untung juga memaparkan, dampak positif yang disebabkan dari HijrahFest begitu beragam. Salah satu diantaranya adalah perputaran ekonomi berbasis umat yang hadir hingga miliaran rupiah.


"Transaksi ekonomi sebesar 28 miliar rupiah," ujar dia.


Sedangkan beberapa mualaf juga memilih jalan hijrahnya di dalam acara tersebut. Tercatat 18 orang memilih mengucapkan syahadat di acara HijrahFest 2018 lalu dan satu pasangan peserta menikah dalam acara tersebut.


Untuk melihat jadwal acara dan akses masuk HijrahFest selama tiga hari ke depan bisa diakses melalui www.hijrahfest.com


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA