Jumat, H / 29 Maret 2024

Al Khaleej Sugar Co. (AKS) akan Berinvestasi Sebesar Rp 28,68 Triliun di Tanah Air

Selasa 23 Nov 2021 10:36 WIB

Reporter :EDQP

Al Khaleej Sugar

Foto: gccbusinessnews.com

ESQNews.id, JAKARTA - Kabar gembira untuk Indonesia di akhir tahun ini. Salah satu perusahaan di Timur Tengah dikabarkan akan berinvestasi di tanah air.

 

Menurut laman Xaham.id, hal tersebut diungkapkan oleh pihak perusahaan tersebut pada saat expo Indonesia di Dubai pada awal bulan ini.



Produsen gula berskala besar di kawasan Timur Tengah, Al Khaleej Sugar Co. (AKS) berminat untuk berinvestasi sebesar US$ 2 miliar atau sekitar Rp 28,68 triliun untuk produksi gula, pengembangan etanol, dan listrik dari biomassa di Indonesia.


<more>

 

Komitmen ini disampaikan oleh Managing Director Al Khaleej Sugar Co. (AKS) sekaligus Chairman Jamal A-Ghurair Group, Jamal Al-Ghurair saat bertemu dengan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita dalam perhelatan Expo Dubai 2020.


“Al Khaleej Sugar Co akan berinvestasi pabrik gula terintegrasi di Indonesia. Selain memproduksi gula, AKS juga rencananya memproduki bioetanol dan listrik dari biomassa. Al Khaleej Sugar Co akan mengembangkan fabrikasi etanol dari gula. Etanol tersebut pun diharapkan dapat menjadi sumber bahan bakar alternatif,” ungkap Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita.




“Upaya ini sejalan dengan tren pengurangan emisi karbon yang membuat sejumlah Negara ‘memutar otak’ untuk mencari sumber energy yang lebih bersih” – Xaham.id


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA