Jumat, H / 29 Maret 2024

Tips Diet Finansial Versi Xaham.id

Rabu 05 May 2021 11:34 WIB

Reporter :Endah Diva Qaniaputri

Ilustrasi

Foto: adultingforbeginners.com

ESQNews.id, JAKARTA – Diet finansial adalah diet yang dilakukan untuk melakukan pembatasan terhadap pengeluaran yang merusak kesehatan cashflow untuk memperoleh kesehatan finansial.


Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam diet finansial ini menurut Xaham.id:


1. Fokus pada hal yang bisa dikontrol


Kunci pertama keberhasilan dari diet finansial adalah melakukan kontrol. Sebesar apapun sale yang ada di e-commerce atau mall, kita tetap harus bisa ngontrol keuangan kita sendiri.


2. Membuat anggaran


Mulai sekarang buatlah anggaran, sehingga kita bisa mengontrol kemana dan berapa pengeluaran kita, anggaran ini bisa juga kita catat di aplikasi keuangan.


3. Buatlah uang yang bekerja untuk kita, bukan sebaliknya


Setelah kita berhasil mengontrol keuangan kita, waktunya untuk membuat uang bekerja untuk kita.


Bagaimana caranya? Ya, investasi! Dengan investasi, tabungan kita akan menjadi sumber pemasukkan kita melalui passive income.


<more>


Kalau diet tubuh dilakukan dengan ngurangin dan membatasi asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh kita, diet keuangan ini membatasi pengeluaran kita biar ga kena penyakit kanker alias kantong kering.


Jangan lupa juga untuk berinvestasi Xahamania, biar uang yang bekerja untuk kita, bukan sebaliknya.


Buat kalian yang belum tau mau investasi dimana, ada kabar baik nih karena Xaham akan menghadirkan berbagai UMKM juara di Indonesia yang sedang mencari Investor pada bulan Juni!


Dapatkan Update Berita

BERITA LAINNYA